Pati, Sabtu (30/05/2017) M. Fachrurrozi MSI, Kaprodi Perbankan Syariah mengisi acara talkshow di Radio PAS FM Pati. Acara talkshow ini terselenggara atas kerjasama antara Panitia PMB (Penerimaan Mahasiswa Baru) 2017 dengan Radio PAS FM Pati. Bentuk kerjasama ini berupa talkshow Ramadhan yang diisi oleh para dosen IPMAFA setiap hari selasa dan kamis selama Bulan Suci Ramadhan 1438 H.

Pada kesempatan itu, dosen yang akrab disapa Pak Rozi itu mengisi talkshow dengan tema manajemen keuangan keluarga. Sebuah tema sederhana akan tetapi memiliki peran yang sangat signifikan dalam perjalanan kehidupan keluarga. Tema tersebut dipilih untuk memberikan pemahaman kepada keluarga dan masyarakat pendengar radio PAS FM agar dapat mengelola keuangan keluarga dengan baik.

Acara talkshow yang dipandu oleh Lensa Azelia dimulai pukul 09.00 WIB dan pada kesempatan tersebut Fachrurrozi menjelaskan bahwa keberhasilan dalam manajemen keuangan keluarga merupakan salah satu indikator bahagia tidaknya seseorang dalam berumah tangga. Artinya hal ini memiliki dampak yang sangat vital dalam kehidupan keluarga.

Lebih lanjut menurut Rozi tidak mengherankan bila keluarga-keluarga yang matang dalam mengelola keuangannya akan mampu mengetahui mana kebutuhan yang primer, mana kebutuhan sekunder, dan mana kebutuhan yang hanya memenuhi lifestyle semata. "Masih banyak masyarakat yang belum bisa membedakan ketiganya, dampaknya mereka berhutang hanya untuk beli hape, motor, atau mobil” terangnya.

Lebih lanjut, dalam pandangan penulis buku Sosiologi Ekonomi Islam ini, “Bila sebuah keluarga sudah terjebak dalam hutang maka tentu akan mengurangi pemasukan, sehingga pada akhirnya kondisi keuangannya menjadi tidak stabil, dan proses demikian akan rentan terjadi berbagai masalah dalam keluarga”.

Dengan paparan pembahasan yang menarik selama talkshow, membuat banyak masyarakat bertanya dalam sesi tanya jawab. Tidak sedikit mereka ingin mendapatkan solusi terkait manajemen keuangan keluarga. Namun karena terbatasnya waktu, pada jam 10.00 WIB acara talkshow harus diakhiri.

Bagi mahasiswa dan masyarakat yang ingin mengikuti jalannya talkshow kerjasama antara IPMAFA dengan Radio PAS FM dapat disimak di 101.00 FM jam 09.00-10.00 wib setiap hari selasa dan kamis selama bulan suci ramadhan 1438 H.